Banyuwangi (Humas)-Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi Moh. Amak Burhanudin menghadiri acara Pisah Sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuwangi, dari Wahyu Indarto kepada penggantinya Agus Wahono, Selasa (24/10/2023).
Acara yang diselenggarakan di halaman lingkungan Lapas itu dihadiri oleh wakil Bupati Banyuwangi Sugirah, Kepala Divisi Pemasyarakan Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, Pejabat komponen daerah Banyuwangi, serta undangan lainnya.
Lagu Kemesraan yang didendangkan oleh pegawai dan DWP Lapas Banyuwangi turut menghiasi suasana pisah sambut yang cukup syahdu. Informasi yang diterima media ini, setelah 2 tahun 10 bulan, memimpin Lapas Kelas IIA Banyuwangi, dirinya akan menempati posisi barunya di Lapas Kelas IIA Tangerang Provinsi Banten.
Sebagaimana testimoni yang disampaikan oleh pegawai Lapas, bahwa Wahyu Indarto adalah sosok pemimpin yang tidak banyak bicara, tetapi lebih mengedepankan tindakan nyata dalam membawa perubahan di lingkungan Lapas Banyuwangi.
"Awalnya terlihat serem, tetapi beliau sosok yang tegas, disiplin, dan banyak membawa perubahan yang lebih baik di lingkungan Lapas", ungkap salah satu pegawainya.
Wahyu Indarto dalam sambut pamitnya menyampaikan bahwa, selama dua tahun sepuluh bulan dirinya memimpin Lapas Banyuwangi. Dirinya juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh stakeholder yang telah bekerjasama dengan baik.
"Kerjasama baik ini tentu karena jalinan komunikasi yang baik selama ini", kata Wahyu.
Dalam kesempatan itu Agus Wahono mantan Kalapas di wilayah Nusa Kambangan selaku Kalapas yang baru dalam sambutan perkenalannya menyampaikan akan melanjutkan kebijakan baik yang telah dilakukan oleh pendahulunya.
"Dimanapun kita, siapapun kita, berikanlah yang terbaik untuk lembaga*, kata pria asli kelahiran Trenggalek saat berpantun
Sementara Kepala Kemenag Banyuwangi Moh. Amak Burhanudin yang turut hadir menyampaikan, selamat pada pak Wahyu Indarto Kalapas Banyuwangi atas Tugas barunya di Lapas Kelas IIA Tangerang.
Amak berterimakasih atas kerjasama selama ini dan khususnya Ikan Koi untuk Kemenag Banyuwangi. Dirinya berharap, di tempat yang baru lebih sukses lagi.
"Selamat Pak Wahyu Indarto Kalapas Banyuwangi atas Tugas barunya di Lapas Kelas IIA Tangerang, semoga sehat, barokah, dan terimakasih kerjasamanya, khususnya IKAN KOI untuk Kemenag Banyuwangi", pungkas Amak. (yas)