Surabaya (Humas)-Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Aplikasi Rawat Kerukunan, Selasa (15/8/2023).
Acara yang diselenggarakan di aula Kemenag Kota Surabaya diikuti oleh admin rawat kerukunan 38 Kabupaten Kota se Jawa Timur dan dibuka oleh Kepala Kemenag Kota Surabaya, Pardi, mewakili Kakanwil Kemenag Jatim yang berhalangan hadir.
Dalam sambutanya, Pardi menyampaikan, para admin Aplikasi rawat kerukunan harus saling mendukung, mensupport, rukun, elegan luwes, saling menghargai satu dengan yang lain, serta selalu berkoordinasi dan komunikasi.
"Satu dengan yang lain selalu berkoordinasi dan komunikasi, rukun, elegan luwes", ungkapnya.
Sementara peserta Bimtek Aplikasi Rawat Kerukunan utusan Kemenag Banyuwangi Yasin Alibi Pranata Humas, berharap antar admin saling memberikan info, dan mendukung, agar aplikasi ini berjalan lancar, membawa maslahat bagi umat. (yas)